Aktris serial ‘Stranger Things’, Sadie Sink dikabarkan bergabung ke Marvel Cinematic Universe (MCU) lewat sekuel film ‘Spider-Man 4’.
Menurut laporan Deadline pada Rabu (12/3), Sadie akan memerankan sebagai karakter X-Men, Jean Grey. Karakter tersebut sebelumnya pernah dimainkan oleh Famke Janssen dan Shopie Turner.
Namun, peran Sadie belum diumumkan secara jelas. Kemungkinan peran itu muncul berdasarkan teori spekulasi dari penggemar. Pihak Sony atau pun Marvel juga belum memberikan keterangan resmi terkait keterlibatan Sadie Sink di film ini.
Detail plot dari film manusia laba-laba versi Tom Holland hingga saat ini belum terungkap. Meskipun beberapa waktu lalu Tom, yang memerankan Peter Parker, menyebut naskahnya sangat memuaskan.
| Baca juga: Mengalah, ‘Spider-Man 4’ Undur Perilisan Setelah ‘The Odyssey’
Film ‘Spider-Man: No Way Home’ berakhir dengan keputusan Parker untuk menyelesaikan mantra Doctor Strange yang menghapus identitasnya dari dunia. Akhir cerita itu membuat Peter ahrus meninggalkan kekasihnya MJ (Zendaya) dan Ned Leeds (Jacob Batalon).
Jika tetap berada pada alur cerita tersebut, diperkirakan pemain lama dalam film tersebut akan mendapatkan peran lebih sedikit, termasuk Zendaya sebagai MJ.
Tom Holland saat ini sedang syuting film garapan Christopher Nolan, ‘The Odyssey’. Setelah menyelesaikan proyek tersebut, Tom akan melanjutkan pekerjaannya dan mulai syuting film ‘Spider-Man’.
Kabar ini muncul setelah Sadie Sink, aktris berusia 22 tahun itu menyelesaikan perannya di serial ‘Stranger Things’ season 5 sebagai Max Mayfield. Sadie juga terlibat dalam film musikal dari Searchlight berjudul ‘O’Dessa’ yang telah tayang di festival SXSW, Maret ini.
| Baca juga: Main Bareng Zendaya, Robert Pattinson Dibuat Gila di ‘The Drama’
Aktris tersebut akan memulai debutnya di Broadway ‘John Proctor Is the Villain’ pada bulan April. Sadie sebelumnya membintangi video musik Taylor Swift ‘All Too Well: The Short Film’ bersama Dylan O’Brien.
Sementara itu, film waralaba manusia laba-laba ini akan disutradarai kembali oleh Destin Daniel Cretton. Amy Pascal dan presiden Marvel Kevin Feige sebagai produser. Proses syuting film tersebut direncanakan dimulai pada akhir tahun ini.
Sekuel terbaru ini sebelumnya dijawalkan tayang pada 24 Juli 2026. Namun, kini diundur menjadi 31 Juli 2026 untuk menghindari bentrok dengan ‘The Odyssey’ yang juga dibintangi Tom Holland. (*)