Linkin Park Bawakan Lagu Baru dan Remix ‘Numb’ di Final Liga Champions 2025

1 day ago 9
 Instagram/linkinpark)Linkin Park akan memeriahkan malam final Liga Champions Eropa 2025. (Foto: Instagram/linkinpark)

Linkin Park akan memeriahkan malam final Liga Champions Eropa 2025 yang akan digelar di Munich Football Arena, Jerman, pada Sabtu, 31 April 2025. Band rock legendaris asal Amerika Serikat itu akan tampil sebelum pertandingan final dimulai.

Kabar gembira tersebut diumumkan oleh Linkin Park melalui unggahan di akun Instagram resmi mereka pada Kamis, 17 April 2025.

Pada ajang final Liga Champions nanti, Linkin Park akan membawakan penampilan spesial untuk para penggemar di stadion maupun pemirsa yang menyaksikan di seluruh dunia.

| Baca Juga : Linkin Park Umumkan Single Terbaru, Ini Bocorannya

Selain membawakan lagu terbaru dari album From Zero (2024), Linkin Park juga akan menampilkan versi remix dari lagu ‘Numb’, yang dikemas khusus dengan sentuhan musikal khas anthem Liga Champions.

“Dengan album baru dan tur yang sedang dijalani, kami bangga dengan energi para fans dan antusiasmenya,” tulis Linkin Park, dikutip dari laman resmi UEFA.

“Kami tidak sabar membagi energi dan antusiasme yang sama di final LIga Champions. Ini adalah pengalaman baru untuk kami. Kami dengan bangga akan menyanyikan lagu favorit dari masa lalu dan masa kini dengan ribuan penonton di lapangan dan jutaan pemirsa di seluruh dunia,” tambah Linkin Park.

| Baca Juga : Keseruan Konser Linkin Park di Jakarta: Bagi Tahu Bulat Gratis

Pada final Liga Champions musim lalu, penyanyi legendaris Lenny Kravitz berhasil menyihir puluhan ribu penonton di Stadion Wembley dalam laga yang mempertemukan Borussia Dortmund dengan Real Madrid.

Kini, giliran Linkin Park yang siap mengguncang panggung malam final Liga Champions 2025. Apalagi, band asal California ini telah merombak formasi mereka pada September 2024 setelah vakum selama tujuh tahun.

Seperti yang diketahui, posisi vokalis utama yang sebelumnya diisi oleh mendiang Chester Bennington kini diisi oleh Emily Armstrong, penyanyi berbakat yang sebelumnya dikenal sebagai vokalis band rock Dead Sara.

Sementara itu, posisi Rob Bourdon sebagai drummer kini digantikan oleh Colin Brittain. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |