Cara Gisella Anastasia Terapkan Co-Parenting pada Gempi

7 hours ago 3
 Instagram/gadiiing)Gisella Anastasia bersama dengan Gading Marten dan Gempi (Foto: Instagram/gadiiing)

Gading Marten dan Gisella Anastasia resmi bercerai sejak 2019. Keduanya kini mengasuh anak mereka, Gempita Nora Marten alias Gempi dengan metode co-parenting.

Keduanya pun dikenal sebagai salah satu orangtua yang berhasil menerapkan metode mengasuh anak tersebut dengan baik. Terbukti, mereka kerap membagi momen bersama anak meski sudah lama bercerai.

Namun Gisel mengaku merasa kurang nyaman dianggap sebagai orang yang sukses merawat anak dengan mantan suami. Menurutnya, “semua itu salah kaprah”.

“Jadi kayak yang, ‘Pengin cerai saja, habis gitu nanti hubungannya baik-baik kayak Gading-Gisel’. Aku kalau mendengar itu langsung stres,” akunya dalam podcast YouTube Melaney Ricardo, Jumat (25/5/2025).

| Baca Juga: Beredar Rekaman Suara, Detik-detik Baim Wong Jatuhkan Talak ke Paula

Menurutnya, keberhasilan dalam merawat Gempi bersama dengan mantan suaminya adalah sebuah keberuntungan.

“Beruntung karena papanya Gempi adalah orang yang berbesar hati, keluarga besarnya juga bisa berbesar hati, begitu pun dengan keluargaku. Kan nggak semua bisa dapat model begitu,” ujarnya.

Selain itu, faktor keberhasilan dalam co-parenting yang diterapkannya adalah dia dan Gading berpisah secara damai. Meski demikian, dia menekankan pentingnya kepercayaan dalam melakukan metode tersebut.

“Kalau aku sama Gading kan kasusnya beda, ya. Kami nggak bertikai. Jadi dari awal itu, untuk co-parenting sendiri memang kebetulan buat kami nggak sulit,” jelasnya.

“Tetap ada konsekuensi yang mesti dihadapi yang bikin ribet karena perceraian tersebut,” lanjutnya.

Meski demikian, dia beranggapan jika memang pasangan cerai ingin menerapkan co-parenting, mereka pasti bisa melakukannya.

| Baca Juga: Reaksi Mengejutkan Ibunda Luna Maya saat Tahu Anak Akan Menikah

“Tapi kalau memang sudah terlanjur, bisa diusahakan kalau punya pemikiran dan kesadaran dari keduanya,” ucapnya.

Gisel beranggapan, co-parenting tidak bisa asal dilakukan. Menurutnya, merawat anak dengan metode tersebut harus dilakukan dengan baik untuk meminimalisir dampaknya.

“Semua itu sepaket sama konsekuensinya. Capeknya juga sebenarnya banyak. Tapi kalau memang sudah terlanjur, ya kita coba gimana cara co-parenting yang baik supaya meminimalisir dampak buruk ke anak,” jelasnya.

Sebelumnya diketahui, Gisella Anastasia dan Gading Marten menikah pada 14 September 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang putri bernama Gempita Nora Marten.

Gisel kemudian menggugat cerai Gading pada November 2018. Keduanya resmi bercerai secara verstek pada 23 Januari 2019. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |