Serial Malaysia tentang aliran agama Islam sesat, ‘Bidaah’ berhasil menarik perhatian banyak masyarakat Indonesia. Salah satunya karena karakter bernama Walid yang diperankan oleh Faizal Hussein.
Di serial tersebut, Walid digambarkan sebagai pemuka agama yang dihormati banyak orang. Dari luar, dia tampak seperti pria penuh wibawa dan agamis. Padahal sebenarnya dia memiliki niat jahat pada pengikutnya.
Karakter yang seperti itulah yang menarik perhatian penonton Indonesia. Mereka pun ramai-ramai mengejek dan memparodikan karakter Walid, sehingga dia menjadi terkenal.
Dalam salah satu wawancaranya, Eirma Fatima selaku produser dan penulis ‘Bidaah’ mengaku heran mengapa karakter tersebut bisa menjadi terkenal.
“Banyak sekali keluar di TikTok. Setiap hari saya lihat, ada yang baru. Banyak sekali,” ujarnya di acara TV Rumpi No Secret yang tayang belum lama ini.
| Baca Juga: Reza Arap Debut Sutradara Lewat Film ‘Harusnya Horor’
Eirma juga menjelaskan Faizal sempat kesulitan mendalami peran Walid sampai mengalami kebotakan. Namun tidak disangka karakternya justru menjadi viral.
“Saya cuma agak aneh, kenapa ya kok Walid itu dicintai? Sedangkan karakternya jahat. Dia diviralkan, diparodikan,” lanjutnya.
Meski sempat menjadi bahan candaan dan parodi, karakter Walid harus diperankan secara hati-hati. Dialognya tidak boleh diubah sedikit pun oleh Faizal karena mengandung unsur agama. Jika sampai salah, karirnya bisa saja hancur.
Selain itu, mengingat Malaysia menerapkan hukum syariat Islam, penampilan Faizal pun disesuaikan sedemikian rupa.
Meski telah dilakukan sehati-hati mungkin, pada akhirnya tetap saja ada orang yang tidak menyukai karakter tersebut. Namun Faizal Hussein tidak mau ambil pusing.
| Baca Juga: Berjenggot Lebat, Penampilan Terbaru Matt Damon Demi ‘The Odyssey’
“Saya tidak pernah merasa tertekan dengan pekerjaan saya. Anak-anak juga tidak tertekan dan mereka tidak peduli. Mereka kelihatannya mengerti,” ujarnya pada media Malaysia, Harian Metro beberapa waktu lalu.
“Orang-orang menilai Faizal Hussein hanya menampilkan apa yang sudah dipahami orang. Alhamdulillah ini hanya akting. Bagi saya, untuk menyadarkan seseorang, kita harus tunjukkan dulu hal-hal yang buruk, baru orang akan sadar dan tidak mengikuti ajaran sesat,” lanjutnya.
Serial ‘Bidaah’ mengisahkan tentang seorang wanita bernama Baiduri (Riena Diana) yang terjebak aliran sesat karena ibunya. Dia pun berusaha membongkar rahasia aliran tersebut bersama Hambali (Fattah Amin).
Serial tersebut telah ditonton lebih dari 2,5 miliar kali di Viu Malaysia dan Indonesia. (*)