Paula Verhoeven melakukan perjalanan ke Melbourne, Australia pada Rabu, 20 Februari 2025 lalu. Di sana, ia meninjau lokasi yang akan menjadi Islamic Centre Indonesia pertama dan terbesar di Melbourne.
Wanita yang sedang proses cerai dengan Baim Wong itu menghabiskan lebih dari tiga hari di negeri Kanguru itu. Selain meninjau lokasi, ia juga berkesempatan menjadi tamu istimewa dalam kajian rutin jamaah Masjid Baitul Makmur.
Nah, masjid yang kini berkapasitas 30 orang itu akan diperluas menjadi Islamic Centre yang berkapasitas 1.500 jamaah.
| Baca Juga : Viral! Video Anak Baim Wong Enggan Bertemu Paula Verhoeven
“Saya ingin menolong agama Allah ini, ingin memudahkan saudara muslim saya di Melbourne untuk bersujud. Islam semakin meluas di selatan dunia, dan kita semua bisa menjadi bagian dari sejarah ini,” ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis (13/3/2025).
Bahkan, Paula berharap kedua anaknya, Kiano dan Kenzo, bisa tumbuh besar di lingkungan Masjid Baitul Makmur.
“Saya ingin mereka tumbuh di lingkungan yang baik, bersama orang-orang baik. Apalagi di sini, anak-anak terbiasa bermain, membaca buku, dan mengikuti berbagai kajian,” imbuhnya.
| Baca Juga : Baim Wong Merasa Disudutkan Karena Tuduhan Paula Verhoeven
Seperti diketahui, Cinta Quran Foundation akan membangun Islamic Centre berbasis wakaf pertama dan terbesar di Melbourne, Australia.
Program ini lahir dari perhatian terhadap pesatnya pertumbuhan umat Islam di Melbourne. Diketahui, islam kini menjadi agama terbesar kedua di kota tersebut dengan lebih dari 500 ribu Muslim yang tersebar di berbagai wilayah.
Sayangnya, jumlah masjid yang tersedia masih sangat terbatas dibandingkan dengan jumlah jamaah yang terus bertambah.
| Baca Juga : Tidak Ada Bantahan, Paula Verhoeven Akui Selingkuh?
Banyak masjid yang memiliki area shalat sempit, sehingga ibadah harus dilakukan secara bergantian dalam sistem kloter.
Hal inilah yang kemudian mendorong pembangunan pusat keislaman berisi tempat ibadah, pusat edukasi, dan simbol persatuan umat di sana. (*)