Pacarnya Pelukan dengan Ben Affleck, John Miller Beri Ultimatum

7 hours ago 4
 BACKGRID)John Miller beri ultimatum ke Jennifer Garner setelah foto pelukan dengan Ben Affleck (Foto: BACKGRID)

Pengusaha John Miller memberikan ultimatum kepada pacarnya, Jennifer Garner setelah foto berpelukan dengan Ben Affleck beredar di publik.

John selalu mendukung hubungan co-parenting atau pengasuhan bersama antara Ben dan Jen, sapaan Jennifer. Namun, pengusaha tersebut merasa jika Ben telah melewati batas sebagai mantan pasangan.

Menurut laporan Page Six pada Selasa (11/3), seorang sumber mengatakan bahwa dia tidak mempermasalahkan hubungan Ben dan Jen. Foto-foto yang beredar itulah yang membuat John tersinggung.

“John tahu tidak ada yang terjadi antara Jen dan Ben, tetapi dia tidak menganggap foto-foto itu bagus dan merasa foto tersebut tidak menghormati hubungan mereka,” jelas sumber tersebut.

| Baca juga: Profil John Miller, Calon Suami Baru Jennifer Garner

Merasa geram dengan foto pelukan yang beredar, orang dalam itu menyebut John memberikan ultimatum kepada Jen.

“Dia tidak ingin melihat hal (foto) seperti itu lagi atau dia tidak punya pilihan selain pergi,” ujarnya.

 BACKGRID)Jennifer dan Ben bersama Samuel (Foto: BACKGRID)

Kejadian pelukan itu terjadi pada 2 Maret saat Ben dan Jen merayakan ulang tahun putra mereka, Samuel. Aktor ‘The Accountant’ dan aktris ‘Elektra’ itu bermain paintball bersama di Combat Paintball Park di Castaic, California.

Saat itu, Ben memeluk pinggang mantan istri pertamanya ketika Jen memfokuskan pistol paintball ke sasaran.

Ben menarik Jen ke arahnya dan wanita itu tampak menyambut pelukan mantan suaminya. Mereka memiliki tiga anak yang diasuh bersama setelah cerai pada 2018.

| Baca juga: Ben Affleck Terciduk Pelukan dengan Jennifer Garner, Balikan?

Sebelumnya, pada bulan Januari, John juga pernah mengungkapkan rasa cemburunya saat Ben dan Jen menghabiskan waktu Natal dan Thanksgiving bersama.

Sementara itu, John yang berprofesi sebagai pengusaha, berpacaran dengan Jennifer Garner sejak 2018. John dan Jen sempat putus di 2020, namun mereka kembali bersama lagi.

Hubungan Jen dan John memang tertutup dan sempat putus nyambung. Namun, mereka hingga kini berkomitmen dengan hubungan asmara yang terjalin.

Sebelum menjalin hubungan dengan Jen, John pernah menikah dengan Caroline Campbell, seorang pemain biola terkenal. John dan Caroline memiliki dua orang anak, mereka menikah pada 2005 dan bercerai pada 2018. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |