Biola WR Supratman Disimpan Dekat Area Memasak, Ini Tanggapan Keluarga

7 hours ago 3
 Dok. Pri)Tanggapan keluarga soal penyimpanan biola WR Supratman di dalam gudang dekat area memasak. (Foto: Dok. Pri)

Belakangan ini, muncul pemberitaan mengenai keprihatinan keluarga WR Supratman terhadap penyimpanan biola sang pencipta lagu Indonesia Raya.

Hal tersebut disampaikan oleh Endang Wahyuningsih Josoprawiro, cicit dari kakak kandung WR Supratman, setelah kunjungannya ke Museum Sumpah Pemuda, Jakarta, pada 9 Maret 2023.

Menurut Endang, yang dipajang di museum hanyalah replika, sementara biola asli WR Supratman disimpan di dalam gudang dekat area memasak, yang dinilainya kurang representatif untuk menyimpan benda bersejarah bernilai tinggi.

“Tempat orang masak Indomie, Pop Mie, dan kompor,” ujar Endang, mengenang kunjungannya dua tahun lalu di Gedung Sumpah Pemuda, saat ditemui di kantor Kementerian Kebudayaan pada 9 Maret 2025.

| Baca Juga: Live Streaming Berujung Maut, Youtuber Airi Sato Tewas Ditikam

Komentar Endang mengenai penyimpanan biola tersebut sempat menjadi sorotan publik. Namun, ia menegaskan bahwa pernyataannya tidak bermaksud menimbulkan polemik.

Dia justru mengapresiasi Museum Sumpah Pemuda yang selama ini telah merawat biola milik leluhurnya dengan baik.

“Berdasarkan informasi yang kami terima, biola dirawat dengan baik menggunakan minyak kayu putih dan bawang putih. Biola juga selalu disimpan dalam kotaknya dan ditempatkan di dalam gudang,” jelasnya.

 Dok. Pri)Peninggalan biola WR Supratman, sang pencipta lagu Indonesia Raya. (Foto: Dok. Pri)

Namun, Endang kembali menegaskan bahwa suaminya pernah beberapa kali mengunjungi museum dan melihat adanya alat memasak mi instan di dalam gudang tempat biola tersebut disimpan.

| Baca Juga: Aktor Hong Kong Daniel Wu Buka Kursus Bahasa Inggris Online

Sejak kunjungannya dua tahun lalu, Endang melalui Yayasan WR Soepratman telah beberapa kali mengajukan permohonan restorasi biola tersebut oleh pakar restorasi biola antik dari Eropa untuk menjaga kelestariannya.

“Kami juga mengusulkan agar biola tersebut dipindahkan ke Istana Negara agar dapat ditempatkan berdampingan dengan Bendera Pusaka. Mengingat, tanpa biola ini, lagu kebangsaan Indonesia Raya tidak akan pernah lahir,” ungkapnya.

Biola WR Supratman, Warisan Sejarah yang Harus Dijaga Sebagai Wakil Ketua Umum Yayasan WR Soepratman, Endang menekankan pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga peninggalan sejarah, termasuk satu-satunya biola asli WR Supratman yang digunakan dalam penciptaan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

“Biola ini bukan sekadar alat musik, tetapi bagian penting dari sejarah bangsa yang harus kita jaga bersama,” tegasnya.

| Baca Juga: Anak Transgender Elon Musk Tuduh Ayahnya Gunakan Bayi Tabung Ilegal

Lebih lanjut, Endang menjelaskan bahwa pernyataannya terkait lokasi penyimpanan biola di gudang dekat tempat memasak mi instan tidak dimaksudkan untuk menyudutkan pihak tertentu. Terlebih, keluarganya memiliki hubungan baik dengan Museum Sumpah Pemuda.

Salah satu buktinya, putri Endang, Antea Putri Turk, pernah diundang untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya 3 stanza dalam perayaan Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2023.

Tak hanya itu, pada September 2023, keluarganya juga berhasil mengoreksi tanggal dan tempat lahir WR Supratman, dari yang sebelumnya tercatat 19 Maret 1903 di Somongari, Purworejo, menjadi 9 Maret 1903 di Jatinegara, Jakarta.

“Suami saya juga telah lama bekerja sama dengan kurator museum dalam penelitian sejarah WR Supratman, termasuk menemukan lagu pertama yang diciptakannya,” pungkasnya. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |