Machine Gun Kelly (MGK) tengah dilanda perasaan galau menjelang kelahiran anak pertama dari mantan kekasihnya, Megan Fox.
Rapper tersebut baru ditinggalkan oleh sahabatnya, Luke ‘The Dingo’ Trembath yang meninggal pada 28 Februari.
MGK membagikan sebuah penghormatan tulus kepada mendiang Dingo melalui unggahan Instagram pada Jumat (8/3). Pria 34 tahun itu mengungkapkan kesedihan dalam tulisan yang disertai foto-foto kenangan dengan sahabatnya.
“Gila, aku bahkan tidak menangis sekeras ini saat ayahku meninggal,” ujarnya.
“Aku telah kehilangan banyak teman, tetapi aku tidak pernah kehilangan seorang saudara. Hidup akan selalu terasa kurang tanpamu, tetapi legenda tidak akan pernah mati,” ungkap MGK.
| Baca juga: MGK Kesal Dituduh Tidak Berkomunikasi dengan Megan Fox
Dalam unggahan tersebut, Colson Baker, nama asli MGK, juga mengatakan bahwa dia bingung bagaimana cara memberitahu putrinya, Casie jika paman kesayangannya telah meninggal dunia.
Casie merupakan putri MGK dari mantan kekasihnya, Cannon, yang lahir pada Juli 2009. Mendiang Dingo sangat dekat dengan putrinya. Hal itu juga yang diinginkan MGK untuk calon bayinya yang akan dilahirkan Megan.
“Aku merasa seperti kau ada di sana bersama anakku yang baru lahir, mengenakan kostum yang lucu, membuat mereka tertawa, bersiap untuk mengirim mereka ke sana,” tulis MGK.
“Aku tidak bisa meminta lebih untuk kelahiran yang terasa sedih dan bahagia ini,” lanjutnya.
Sementara itu, jadwal melahirkan Megan semakin dekat yang diperkirakan pada bulan Maret. Namun, belum diketahui bintang ‘Subservience’ itu akan melahirkan di rumah sakit mana.
| Baca juga: Marah Diselengkuhi, Megan Fox Tak Izinkan MGK Temani Lahiran
Menurut laporan Page Six, saat ini Megan sangat bergantung dan membutuhkan bantuan dari kakaknya, Kristi Fox.
“Megan bersandar pada saudara perempuannya, Kristi, di tengah perpisahannya dengan Colson,” ujar seorang sumber kepada media tersebut.
Megan dan MGK benar-benar mengakhiri hubungan mereka setelah empat tahun menjalin hubungan. Mereka dikabarkan berpisah dua minggu setelah mengumumkan kehamilan Megan pada 11 November.
Meski MGK sempat dikabarkan tidak berkomunikasi dengan Megan setelah putus. Sumber tersebut mengatakan jika MGK dan Megan masih berkomunikasi.
Kabar lain menyebutkan jika Megan tak mengizinkan MGK menemaninya saat melahirkan. Namun, MGK tetap bersikeras menjadi seorang ayah yang terlibat dalam kehidupan anaknya nanti. (*)