Dikecam Netizen, Michelle Halim Diduga Lakukan Doxing Anak

7 hours ago 1
 Instagram/micellehalimMichelle Halim dituduh melakukan bullying hingga doxing. Foto : Instagram/micellehalim

Selebgram Michelle Halim menuai sorotan publik. Bukan prestasi, melainkan aksinya yang diduga melanggar hukum. Michelle dituduh melakukan bullying hingga doxing terhadap anak di bawah umur.

Hal itu bermula dari pernyataan kontroversi Michelle Halim soal kalimat ‘donatur dilarang ngatur’. Kalimat tersebut seolah menyampaikan pesan bahwa siapa pun tidak boleh mengusik seorang wanita selagi dirinya bukan pemberi nafkah.

Pernyataan itu lantas membuatnya dikritik netizen. Alih-alih didengar, Michelle justru tidak terima dan menyerang balik mereka. Beberapa di antaranya bahkan di-doxing alias  dibongkar identitasnya ke publik.

| Baca Juga : Kimberly Ryder Kecewa, Edward Akbar Absen Mediasi Penggelapan Mobil

Michelle diduga menyandingkan fotonya yang memamerkan ketiak dengan potret seorang bocah yang diduga anak dari salah satu netizen. Bersama unggahan itu, dia tampak menyindir netizen tersebut.

By the way baru sadar, ternyata lebih putih ketek aku loh mba daripada anakmu. Just info saja. Maaf ya dek, ibu kamu duluan,” tulis selebgram tersebut dalam Instagram story, Senin (17/3/2025).

Michelle Halim juga beberapa kali melakukan body shaming terhadap netizen lain yang berseteru dengannya.

| Baca Juga : Mat Solar Wafat, Anak Meratap: Aku Belum Bisa Bikin Ayah Bahagia

Ini orang kacau banget asli. Seorang anak kecil yang enggak tahu apa-apa dibully dan didoxing lewat story Instagram-nya,” kata netizen di X (dulunya twitter).

(Anak itu) disandingkan sama ketek dia yang lebih mulus. Mana muka tuh anak enggak disensor sama dia. Ini gue tambahin stiker. Menurut gue, ini enggak bisa dibiarin ya perlu tindakan,” ujar lainnya.

Namun Michelle Halim tampaknya tak merasa terganggu dengan tuduhan doxing yang dialamatkan kepadanya.

| Baca Juga : Komedian Mat Solar Meninggal Dunia, Netizen Kenang ‘Bajaj Bajuri’

Untuk kalian yang berisik soal doxing, foto itu gue dapat dari sosmed ibunya yang cocot itu. Bukan gue ngehack. Jadi tidak ada doxing di sini karena gue hanya me-repost apa yang sudah diunggahnya,” tuturnya.

Michelle juga menilai, apa yang dilakukannya tidak bisa dijerat dengan UU ITE. Dia menegaskan, tidak ada menjelek-jelekkan warganet tersebut maupun anaknya.

Kena UU ITE itu kalau menjelek-jelekkan orang. Kan gue tidak ada menghina dia. Hanya sekadar me-review jujur,” ujarnya sembari tertawa. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |