Dianggap Lebih Seksi dan Cerdas, Pria Botak Lebih Disukai Wanita

1 month ago 26
 Pinterest/El-Style)Dwayne “The Rock” Johnson, pria botak lebih disukai wanita (Foto: Pinterest/El-Style)

Sebuah penelitian menunjukkan jika pria botak lebih disukai wanita. Tak heran para aktor ternama seperti Jason Statham, Dwayne ‘The Rocks’ Johnson, hingga Vin Diesel memiliki banyak penggemar wanita.

Dilansir dari Daily Mail, 2.000 wanita yang diteliti memasukkan kriteria “botak” dalam daftar pria yang mereka sukai.

Kriteria pertama yang mereka sukai adalah laki-laki yang berotot. Kemudian disusul dengan kepala botak, mata biru, berjanggut, memiliki rambut gelap, kemudian rambut keriting.

Kriteria lain yang mereka sukai adalah pria dengan tulang pipi yang tinggi, rambut pirang, mata hijau, lalu dada berbulu.

Sedikit dari yang menyukai laki-laki dengan tato dan tindik.

| Baca Juga: Seberapa Red Flag-kah Kita? Ini 6 Cara Mengetahuinya

Perwakilan dari sebuah perusahaan situs kencan online Illicit Encounters, Jessica Leoni mengatakan, seorang pria terlihat menarik tanpa rambut.

“Laki-laki botak termasuk dalam golongan orang-orang yang seksi,” ujarnya.

Jessica, yang juga merupakan peneliti dari studi tersebut mengatakan sebaiknya para pria tidak perlu menghabiskan uang hanya untuk menumbuhkan rambut mereka kembali.

Mereka yang mulai menunjukkan kebotakan disarankan untuk “berhenti mencari obat untuk menumbuhkan rambut” dan “syukuri saja, lalu cukur kepala”.

Penelitian Jessica juga menyebutkan lelaki botak lebih tidak terlihat menakutkan di mata wanita. Mereka juga dianggap sebagai sosok yang mudah bergaul, dewasa, cerdas, berpendidikan, dan jujur dibandingkan dengan pria yang memiliki rambut.

| Baca Juga: Zodiak Cocok Total, Pantas Luna Maya-Maxime Bouttier Berjodoh

Preferensi wanita terhadap pria botak juga dipengaruhi adanya aktor maupun public figure ternama yang tidak memiliki rambut.

Misalnya saja Dwayne “The Rock” Johnson. Selain terkenal sebagai aktor, dia juga dikenal sayang keluarga. Dia kerap membagikan momen bersama anak-anaknya di media sosial.

Ada juga aktor Bruce Willis yang meski sudah bercerai dari Demi Moore, masih bisa menjaga hubungan baik dengannya. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |