Kabar duka datang dari salah satu penyanyi legendaris Indonesia,. Titiek Puspa meninggal dunia pada Kamis (10/4) setelah menjalani perawatan di RS Medistra Jakarta.
Kabar tersebut diungkapkan oleh Krisdayanti dalam unggahannya di Instagram. “Turut berduka cita atas meninggalnya mami kami tercinta @Titiekpuspa_official,” tulis Krisdayanti.
“Selamat jalan ya mami maafkan sayaaaa kalau selama ini sering terlambat angkat tlp mami. I love you,” tulisnya lagi dengan menyematkan emotikon sedih.
| Baca Juga: Titiek Puspa Alami Pecah Pembuluh Darah, Pingsan di Lokasi Syuting
Selain Krisdayanti, beberapa artis turut menyampaikan ungkapan duka atas meninggalnya Titiek. Seperti, Rian D’Masiv.
“Innalillahi wainnailaihi raaji’uun. Telah berpulang legenda musik Indonesia Eyang @titiekpuspa_official,” tulis Rian.
Diketahui, Titiek Puspa tiba-tiba pingsan saat melakukan rekaman di sebuah stasiun televisi pada 26 Maret 2025 lalu.
Kabar duka tersebut diungkap oleh manajer pelantun ‘Kupu-Kupu Malam’ itu, Mia. “Lagi jalan capek, tiba-tiba pingsan. Makanya dari pihak Trans membantu untuk segera dibawa ke rumah sakit. Itu tadi (penyebabnya karena) pecah pembuluh darah, makanya dioperasi,” jelas Mia Kamis (27/3/2025).
Titiek Puspa mengalami pendarahan otak di sebelah kiri. Setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Medistra, Titiek Puspa meninggal dunia dalam usia 87 tahun.
| Baca Juga: Dikabarkan Masuk Rumah Sakit, Ini Kondisi Terkini Titiek Puspa
Pemilik nama lengkap Titiek Puspa Purnamasari itu mulai berkarier sejak era Presiden Soekarno, tepatnya pada 1954, ratusan karya telah dibuat oleh Titiek Puspa.
Lagu-lagu populer dari album ‘Si Hitam’, seperti ‘Si Hitam’, ‘Tinggalkan’, ‘Aku’, dan ‘Asmara’, memperkuat popularitasnya di dunia musik.
Pada 2009, Titiek didiagnosis diketahui pernah menderita kanker serviks. Setelah menjalani pengobatan intensif, termasuk dua bulan kemoterapi di Rumah Sakit Mount Elizabeth di Singapura (di mana ia menulis 61 lagu), ia dinyatakan bebas dari kanker. (*)