Singgung Ariel Noah, Ahmad Dhani Sebut Royalti Mendiang Titiek Puspa Belum Dibayar

1 week ago 13
 Dok. Kolase Instagram @ahmaddhaniofficial, @musicaklasikAhmad Dhani sebut mendiang Titiek Puspa belum mendapat hak royalti. Foto: Dok. Kolase Instagram @ahmaddhaniofficial, @musicaklasik

Ahmad Dhani menyatakan bahwa mendiang Titiek Puspa belum menerima royalti yang pantas atas lagu-lagu hits ciptaannya.

Hal itu ia ungkap setelah merampungkan debat terbuka yang diselenggarakan oleh Asosiasi Komposer Seluruh Indonesia (AKSI) di Artotel Hotel Senayan, Jakarta Pusat, pada Kamis (10/4/2025).

Suami Mulan Jameela itu menyandingkan nama Titiek Puspa dengan Ismail Marzuki sebagai komposer terbaik di Indonesia sepanjang masa.

“Menurut saya, Titiek Puspa itu adalah dewinya komposer Indonesia. Belum ada pencipta lagu wanita yang seperti beliau,” katanya.

| Baca Juga : Titiek Puspa Dimakamkan di Tanah Kusir, Ribuan Pelayat Hadir

Dia juga mengatakan kalau almarhumah, sebelum berpulang telah menyetujui tawaran untuk menjadi dewan pembina AKSI. Sayangnya, takdir berkata lain.

“Kemarin sebenarnya kami ingin mengajak beliau menjadi dewan pembina, tapi takdir berkata lain. Dan beliau juga sudah setuju,” tuturnya.

Menurut Ahmad Dhani, Titiek Puspa merupakan salah satu penyanyi dan komposer yang harus diperjuangkan haknya. Apalagi royalti dari hasil karyanya bisa menjadi warisan untuk anak cucu.

Almarhumah aktif di dunia musik dan seni peran selama 7 dekade sebelum akhirnya berpulang pada Kamis (10/4) pukul 16.25 WIB. Semasa hidup, ia telah menciptakan ratusan lagu hits seperti ‘Apanya Dong’, ‘Marilah Kemari’, dan ‘Gang Kelinci’.

“Kami anggap beliau adalah sosok yang haknya harus diperjuangkan. Karyanya beliau banyak, dan secara ekonomi seharusnya bisa menjadi warisan anak dan cucunya,” ucap Ahmad Dhani.

| Baca Juga : Cium Mendiang Titek Puspa, Inul Daratisa: Kalau Kangen Gimana

“Titiek Puspa merupakan salah satu pencipta lagu yang belum full diberikan haknya oleh Lembaga Manajemen Kolektif (LMK). Saya yakin itu. Padahal ada berapa banyak lagu Titiek Puspa yang dinyanyikan orang lain,” lanjutnya.

Musisi yang juga menjabat sebagai anggota DPR RI 2024-2029 itu kemudian menyinggung nama Ariel Noah yang pernah membawakan ulang lagu ‘Kupu-Kupu Malam’.

“Habis ini saya pasti ketemu sama anaknya. Pasti, saya bilang. Karena eyang Titiek itu punya legacy (peninggalan) yang luar biasa. Lagunya banyak sekali,” tuturnya.

Dia menambahkan, “kalau AKSI diberi kuasa atas lagu-lagunya, kami langsung telepon Ariel, ‘Riel, jangan lupa lagunya eyang Titiek, kita yang pegang’.”

| Baca Juga : Wejangan Terakhir Titiek Puspa yang Selalu Dikenang Morgan Oey

Belakangan ini Ahmad Dhani yang merupakan anggota AKSI getol menyuarakan terkait hak cipta dan royalti. Terutama setelah kasus antara Agnez Mo dengan Ari Bias.

Mereka menegaskan bahwa siapa pun yang ingin membawakan lagu harus izin terlebih dahulu pada penciptanya dan memperjuangkan direct license (pembayaran langsung pada pencipta lagu).

Di sisi lain, Ariel Noah tergabung dalam Vibrasi Suara Indonesia (VISI) menyatakan kalau siapa pun boleh membawakan lagu orang lain tanpa izin, asalkan membayar royalti ke LMK. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |