David Beckham dan Istri Curi Perhatian di Perjamuan Istana Inggris

2 months ago 27
 Instagram/davidbeckham)Victoria dan David Beckham (Foto: Instagram/davidbeckham)

Pasangan Victoria dan David Beckham curi perhatian dalam sebuah perjamuan yang diadakan di Istana Buckingham, Inggris pada Selasa (3/12).

Dilansir dari People pada Rabu (4/12), keduanya diundang dalam acara perjamuan untuk menyambut Raja Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani dan istrinya, Sheikha Jawaher binti Hamad, beserta rombongan mereka.

Sebelumnya tidak ada yang mengetahui jika pasangan selebriti Inggris itu akan datang dalam perjamuan Raja Qatar bersama dengan 170 undangan lainnya. Namun bukan hal yang mengherankan, mengingat mantan pesepak bola tersebut pernah menjadi ambassador untuk Piala Dunia Qatar 2022.

Keduanya terlihat datang sambil bergandengan tangan saat memasuki East Gallery. David Beckham sempat memberi gestur menenangkan pada Victoria saat mereka berjalan sambil dikelilingi oleh delegasi dan undangan lainnya.

| Baca Juga: Fans Kecewa, Zayn Malik Mendadak Batalkan Konser di Newcastle

 PA Wire/Aaron Chown)Victoria dan David Beckham hadiri perjamuan Istana Buckingham (Foto: PA Wire/Aaron Chown)

Bagi pasangan Beckham, kehadiran mereka dalam acara perjamuan yang digelar oleh Istana Buckingham merupakan yang pertama.

Meski demikian, sebelumnya David Beckham telah beberapa kali menghadiri acara resmi kenegaraan Inggris. Dia juga telah mendapat gelar OBE (Officer of the Order of the British Empire) pada 2017 lalu.

Tidak hanya itu, dia juga terkenal memiliki hubungan dekat dengan keluarga kerajaan Inggris. Terbaru pria 49 tahun tersebut menjadi duta besar untuk The King’s Foundation pada Juni 2024 dan membantu Pangeran William dalam penggalangan dana untuk London Air Ambulance.

Sempat berbagi cukup banyak acara dengan anggota keluarga kerajaan, publik pun mulai berspekulasi jika tak lama lagi David Beckham akan mendapat gelar kesatrianya.

| Baca Juga: Sosok Teman Dansa Anak Chris Martin Ternyata Bangsawan Muda

“Aku sangat berharap dia segera mendapat gelar kesatrianya mengingat ada banyak orang di luar sana yang mendapatkannya, tapi sebenarnya sama sekali tidak cocok untuk mereka,” ungkap seorang netizen, sebagaimana dikutip dari DailyMail.

“Bagus untuk mereka. Lupakan gelar kesatria, berikan saja dia gelar duke. Duke dan Duchess Leytonstone terdengar bagus,” tulis yang lain.

Tidak hanya netizen, penyanyi rock Inggris, Sir Rod Stewart juga sempat menggodanya soal gelar kesatria tersebut saat memberi pidato pendek di acara The King’s Foundation. Penyanyi tersebut telah mendapat gelarnya pada 2016 lalu. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |