Satu lagi seniman Indonesia bermasalah dengan royalti. Kali ini penyanyi Citra Scholastika yang mengaku tidak mendapat kompensasi apa pun atas lagu-lagunya, terutama tema rohani, yang diputar maupun dinyanyikan orang lain.
“Aku bahkan enggak tahu nominalnya berapa. Tapi aku sering dengar cerita dari orang-orang yang bilang kalau lagu-laguku diputar di banyak tempat. Ada salah satu lagu rohani yang ternyata cukup dikenal dan tersebar luas,” ungkapnya saat ditemui awak media di kawasan Cirendeu, Tangerang Selatan, Rabu (25/12).
Meski demikian, Citra memaklumi hal tersebut. Dia pun mengaku itu juga merupakan salahnya karena “belum mengurusnya dengan baik”.
| Baca Juga: Kiki eks CJR Ditipu Komika Fico Fachriza, Dalih Keluarga Meninggal
Tidak ingin memperpanjang masalah, wanita 30 tahun itu memilih untuk merelakan royalti yang seharusnya diterima selama 14 tahun ini.
“Menurut aku, ya sudah, aku ikhlaskan saja. Sampai sekarang aku masih bekerja dan diberikan kecukupan. Rasanya di titik ini aku sudah cukup puas—tidak berlebihan, tidak juga kekurangan,” ucapnya.
Namun untuk menanggulangi hal yang sama tidak terjadi lagi, Citra Scholastika berniat menggandeng tim pengacara. Hal tersebut dilakukannya dalam rangka kembali ke industri hiburan Indonesia pada 2025 mendatang dan juga atas dorongan dari rekan-rekan sesama penyanyi.
“Aku nambah tim untuk ngurusin, kayak misalnya bagian lawyer atau bagian apa untuk masalah lagu-lagu aku,” beritahunya. “Teman-teman lain di produksi yang sama, mereka bilang kayak harus diproses, harus dikejar, kamu harus merdeka.”
| Baca Juga: Potret 5 Artis Rayakan Natal Pertama Sebagai Orang Tua Tahun 2024
Hanya saja, pengetatan terhadap karyanya itu hanya akan dilakukan pada lagu-lagu terbarunya saja.
“Yang aku perjuangkan adalah lagu-lagu baru gitu. Lebih baik aku fokus ke lagu-lagu baru, daripada menghitung yang yang sudah lama,” terangnya.
Perkara royalti pada lagu lama, Citra Scholastika menegaskan tidak akan menarik bayaran. Orang-orang bisa bebas menyanyikan ulang maupun membawanya ke panggung asal bukan atas tujuan komersial.
“Aku gak ada masalah dengan orang yang cover lagu aku, apalagi lagu-lagu yang aku ciptain. Aku akan lebih fokus ke penghasilan-penghasilan yang memang sudah selayaknya masuk,” ucapnya. (*)