Selain Kanye West, Deretan Selebriti Ini Idap Autisme

3 weeks ago 23
 Dok. Kolase GQ Magazine, Instagram @buuskiDeretan selebriti yang mengidap autisme. Foto: Dok. Kolase GQ Magazine, Instagram @buuski

Beberapa selebriti mancanegara membuktikan bahwa autisme bukanlah sesuatu yang bisa menghalangi mereka untuk meraih kesuksesan.

Autisme atau yang disebut juga dengan autism spectrum disorder (ASD) adalah gangguan perkembangan yang menganggu kemampuan seseorang dalam berkomunikasi dan berinteraksi.

Sulit untuk mengetahui apakah seseorang mengidap gangguan tersebut, sebab tidak terlihat dari luar. Terkadang, beberapa orang merasa malu untuk mengakuinya karena ada stigma yang negatif dari masyarakat.

Namun, deretan selebriti ini justru blak-blakan mengungkapkan kalau mereka mengidap autisme. Siapa saja?

| Baca Juga : Jay-Z Terbebas dari Tuduhan Pemerkosaan Anak 13 Tahun

Kanye West

 Dok. GQ MagazineKanye West. Foto: Dok. GQ Magazine

Sempat didiagnosis bipolar, Kanye West ternyata mengidap autisme. Saat tampil di podcast ‘The Download’ yang tayang 5 Februari lalu, dia mengatakan bahwa istrinya, Bianca Censori yang mulai menyadarinya pertama kali.

“Aku pergi ke dokter setelah istriku mengatakan, ‘aku merasa sesuatu tentang kepribadianmu bukan seperti bipolar’. Dan aku jadi tahu kalau ternyata yang aku alami adalah autisme,” katanya.

Gangguan yang dirasakan oleh Kanye adalah terkadang saat dia dilarang melakukan sesuatu, dia justru melakukannya.

Sia

 Dok. Kevin Winter/Getty ImagesSia. Foto: Dok. Kevin Winter/Getty Images

| Baca Juga : Kim Kardashian Buka Suara Soal Perceraian dengan Kanye West

Pelantun ‘Snowman’, Sia mengaku sedang dalam tahap pemulihan untuk autisme pada 2023 lalu. Dia menyebut gangguan itu membuatnya tidak bisa menjadi diri sendiri.

“Aku selalu menggunakan kostum manusiaku. Baru dalam dua tahun terakhir ini aku bisa menjadi diriku sendiri sepenuhnya,” katanya.

Sia tidak mengungkap kapan pertama kali diagnosis autisme. Tetapi menurutnya dengan mengetahui kondisi perkembangan otak sangat membantu untuk menjalani hidup yang lebih baik.

Tallulah Willis

Tallulah Willis, anak dari Bruce Willis dan Demi Moore, mengumumkan telah didiagnosis autisme lewat unggahan di Instagram pada Maret 2024 lalu.

“Ini pertama kalinya aku secara terbuka membagikan diagnosisku. Aku mengetahuinya saat musim panas ini dan itu mengubah hidupku,” tulisnya.

| Baca Juga : Sabrina Carpenter Sindir Barry Keoghan di Video Klip Baru

Sebelum didiagnosis, Tallulah menyadari bahwa dia memiliki indra perasa, penciuman, peraba, penglihatan, dan pendengaran yang sangat sensitif. Sempat merasa benci dengan diri sendiri, dia perlahan mulai menyadari bahwa gangguan yang dideritanya bukanlah sebuah hal yang perlu dipermasalahkan.

Wentworth Miller

 Dok. Kevin Winter/Getty ImagesWentworth Miller. Foto: Dok. Kevin Winter/Getty Images

Bintang film ‘Prison Break’, Wentworth Miller didagnosis mengidap autisme pada 2020. Awalnya dia sulit menerima fakta tersebut karena mengetahuinya saat dewasa, bukan anak-anak.

“Aku tidak banyak tahu tentang autisme. Saat ini yang harus aku lakukan adalah mengembangkan pemahamanku. Merenungi kembali 5 dekade pengalaman hidup dengan sudut pandang yang baru,” jelasnya.

Wentworth juga ikut bergabung dengan komunitas autisme untuk mendapatkan pengetahuan. Dengan popularitas yang dimiliki, dia ingin ikut menyuarakan pendapat dari komunitasnya.

| Baca Juga : Pernikahan Selena Gomez dan Benny Blanco Pakai Tradisi Yahudi

Anthony Hopkins

 Dok. Instagram @anthonyhopkinsAnthony Hopkins. Foto: Dok. Instagram @anthonyhopkins

Anthony Hopkins, aktor senior Hollywood didagnosis mengidap sindrom Asperger, bagian dari gangguan spektrum autisme di usia 70-an pada 2014 lalu. Dia baru mengumumkannya ke publik tiga tahun setelahnya.

Salah satu gejala yang dirasakannya adalah sangat fokus saat melakukan sesuatu hal. “Aku sangat fokus dalam satu hal. Aku menyadari itu saat berada di restoran, tetapi aku pikir itu adalah kebiasaanku,” katanya.

Alih-alih merasa malu atau tertekat, Anthony menyebut gangguan yang dideritanya itu sebagai sebuah ‘label mewah’.(*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |