Petualangan Seru Park Bo Gum-IU di ‘When Life Gives You Tangerines’

3 weeks ago 32
 Dok. Netflix via News1Park Bo Gum dan IU, pemeran drakor 'When Life Gives You Tangerines'. Foto: Dok. Netflix via News1

Netflix merilis trailer resmi untuk drama Korea terbaru ‘When Life Gives You Tangerines’ yang dibintangi Park Bo Gum dan IU.

Dalam video berdurasi 2 menit 11 detik yang dibagikan lewat YouTube, Jumat (21/2), menampilkan petualangan kehidupan yang seru di Pulau Jeju dari dua tokoh utama, Gwan Sik dan Ae Sun.

IU memerankan karakter Ae Sun. Seorang gadis pemberontak, jujur, dan suka membaca buku. Impiannya ingin menjadi seorang penyair. Sayangnya, dia tidak bisa bersekolah karena keluarganya miskin.

| Baca Juga : Jisoo BLACKPINK-Seo In Guk Bintangi ‘Boyfriend on Demand’

Park Bo Gum menjadi Gwan Sik, pemuda yang tulus, pendiam, dan tekun. Meski terkesan agak bodoh dan kekanak-kanakan, tetapi sebenarnya dia adalah pria yang kuat.

‘When Life Gives You Tangerines’ akan mengikuti kisah Ae Sun dan Gwan Sik melewati empat musim di Jeju pada 1960-an. Hingga perjalanan hidup mereka dalam menjadi orang dewasa pada tahun 2025.

Dua karakter utama itu akan diperankan oleh empat aktor dan aktris yang berbeda. Versi muda dimainkan oleh IU dan Park Bo Gum. Versi dewasa diperankan oleh Park Hae Joon dan Moon So Ri.

Naskahnya ditulis oleh Im Sang Choon, penulis drakor ‘When the Camellia Blooms’ dan ‘Fight for My Way’. Disutradarai oleh Kim Won Suk yang sebelumnya menggarap drakor ‘My Mister’ dan ‘Misaeng: Incomplete Life’.

| Baca Juga : Lee Hyun Wook Menyesal Lakoni Adegan Dewasa di ‘The Queen Who Crowns’

Jejeran aktor dan aktris ternama juga akan meramaikan alur cerita ‘When Life Gives You Tangerines’. Kim Yong Rim sebagai nenek Gwan Sik. Na Moon Hee sebagai nenek Ae Sun. Yum Hye Ran sebagai ibu Ae Sun. Oh Min Ae sebagai ibu Gwan Sik.

Selain itu ada juga Choi Dae Hoon, Jang Hye Jin, Baek Ji Won, Cha Mi Kyung, Lee Soo Mi, Jung Hae Kyun, Oh Jung Se, dan Uhm Ji Won.

Chemistry antara IU dan Park Bo Gum sangat dinantikan. Mereka dipastikan akan menyuguhkan kisah yang emosional, lucu, romantis, hingga menyentuh hati para penonton.

‘When Life Gives You Tangerines’ dijadwalkan tayang pada 7 Maret mendatang dengan total 16 episode. Dengan format penayangan 4 episode baru setiap minggu. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |