Kakak Vadel Badjideh, Martin sempat dituduh oleh Nikita Mirzani karena menggelapkan uang hasil endorse anaknya, Lolly alias Laura Meizani.
Sebelumnya, Nikita Mirzani mengungkap bagaimana sengsaranya hidup Lolly selama menjalin hubungan dengan Vadel.
“Ternyata dia untuk makan saja harus menunggu transferan dari keluarga. Semua penghasilan dari endorse dan lain-lain, masuk ke rekening Martin,” terang Nikita beberapa waktu lalu.
Martin Badjideh telah membantah tuduhan tersebut. Dia mengaku saat itu Lolly hanya meminta arahan terkait dengan endorse yang diterimanya. Dia pun hanya memantaunya saja.
| Baca Juga: Band Punk Sukatani Minta Maaf ke Polri, Tarik Lagu yang Kritik Polisi
“Kan waktu itu sempat Lolly itu nggak ada yang mengakuinya (sebagai) saudara, kayak nggak ada keluarga sama sekali. Jadinya pasti di saya karena saya yang jaga semua kan. Terus dia juga ada endorse beberapa, jadi minta arahan saya. Ya saya juga mantau dari jauh saja,” akunya saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (20/2/2025).
Kakak Vadel Badjideh itu mengatakan, dia hanya memberi beberapa arahan dasar bagaimana cara menerima endorse yang baik dan benar.
“Paling kami arahannya itu, ‘Lu jangan sampai dibohongi’. SOP-nya dikasih, ini perjanjiannya apa. Paling dia tanya-tanya itu saja sih, tentang mekanisme,” lanjutnya.
Keputusannya untuk memantau endorse yang diterima Lolly itu pun dilakukan Martin karena dia tidak ingin anak Nikita Mirzani itu ditipu.
| Baca Juga: Klarifikasi Wirda Mansur Setelah Dituduh Tipu 90 Ribu Orang
“Kan dia anak kecil gitu. Takut dibohongi kan atau gimana asma yang PT PT atau apa, jadi saya bantu paling dari jauh saja,” jelasnya.
Martin Badjideh pun mengaku semua uang hasil endorse anak Nikita Mirzani dikelola sendiri oleh Lolly. Dia sama sekali tidak menerima atau menggunakan uang tersebut.
“Nggak, sama sekali nggak (memakai uang endorse). Maksudnya kan juga jelas ya, itu arahan dari saya. Ya kayak gimana sih, kaya kita bantu orang, orangnya itu mau ada endorse atau apa kan kita nggak mungkin nahan. Jadi ya sudah, biar dia saja yang urus,” ujarnya. (*)