Netflix Segera Rilis Film Original Drama Religi ‘Setetes Embun Cinta Niyala’

2 weeks ago 18
 Instagram/netflixid)Poster film ‘Setetes Embun Cinta Niyala’ (Foto: Instagram/netflixid)

Netflix Indonesia segera merilis film pertama dengan tema drama religi, ‘Setetes Embun Cinta Niyala’. Film tersebut juga menandai kerja sama perdana Netflix dengan rumah produksi MD Entertainment.

Setetes Embun Cinta Niyala diadaptasi dari novel karya Habiburrahman El Shirazy. Sebelumnya, beberapa novel Habiburrahman sudah pernah mendapat adaptasi film, seperti ‘Ayat-ayat Cinta’ serta ‘Ketika Cinta Bertasbih’.

Kedua judul film tersebut menuai sukses pada masanya. Tidak heran ada banyak penggemar film Indonesia yang tak sabar menanti hasil adaptasi lainnya.

Film yang disutradarai oleh Anggy Umbra itu mengisahkan tentang perempuan bernama Niyala (Beby Tsabina). Dia berhasil meraih cita-citanya sebagai dokter.

| Baca Juga: Tanggapan Umay Shahab Soal Eksploitasi Kesedihan di Filmnya

Mengira hidupnya akan bahagia, ternyata Niyala harus menghadapi perjodohan yang dipaksakan orangtuanya. Padahal sebenarnya dia mencintai sahabat masa kecilnya.

Tidak cukup sampai di situ, Niyala juga harus bisa menghadapi pernikahan pria yang dicintainya itu dengan wanita lain. Dia pun tak yakin apakah mampu menghadapi cobaan hidup tersebut atau tidak.

Melalui akun Instagram @netflixid, poster film tersebut telah diunggah. Mereka sekaligus mengumumkan tanggal rilis filmnya.

“Walau senang karena baru saja berhasil jadi dokter, Niyala harus menghadapi perjodohan yang membuatnya terpaksa merelakan sahabat yang dia cintai. Dibintangi beby Tsabina, Deva Mahenra, dan Caitlin Halderman, film ‘Setetes Embun Cinta Niyala’ tayang 31 Maret,” tulis akun tersebut, Selasa (25/2/2025).

| Baca Juga: Denira Wiraguna Alami Kejadian Mistis di Film ‘Iblis dalam Kandungan 2 Deception’

Sementara itu diketahui awalnya novel tersebut akan diadaptasi menjadi serial. Namun karena saat itu sedang ada pandemi Covid-19, akhirnya novel karya Habiburrahman itu diadaptasi menjadi film.

Dalam acara Next on Netflix 2025, Manoj Punjabi selaku produser sempat ingin mengangkat film tersebut ke layar lebar. Namun setelah mempertimbangkan beberapa hal, dia berubah pikiran.

“Kami agak beban mau ini karena sukses seperti sebelumnya. Kami perjalanannya juga panjang sama ke sana ke mari. Terus akhirnya Netflix juga cocok nih. Jadi kami skip layar lebar,” ujarnya, Rabu (5/2/2025).

Sayangnya hingga kini, trailer film tersebut masih belum dirilis. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |