Menang Oscar, Film ‘No Other Land’ Tayang di Indonesia

1 week ago 21
 Instagram/nootherland.film)Film dokumenter 'No Other Land tayang di Indonesia (Foto: Instagram/nootherland.film)

Film fenomenal ‘No Other Land’ yang meraih penghargaan Best Documentary (Feature) Oscar 2025 akan tayang di Indonesia pada bulan Maret.

Film dokumenter ini mendapat pujian kritis internasional atas kisahnya tentang kehidupan di Palestina dengan upaya perlawanan terhadap kekerasan Israel.

Film ‘No Other Land’ disutradarai oleh jurnalis Palestina, Basel Adra dan Hamdan Ballal serta jurnalis Israel, Yuval Abraham dan Rachel Szor. Film ini menceritakan upaya tentara Israel yang mengusir penduduk Palestina yang tinggal di wilayah West Bank.

Dokumenter ini juga merekam kisah Basel Adra yang sejak kecil menyaksikan pemukiman rakyat palestina dihancurkan oleh militer Israel.

| Baca juga: Spoiler Kematian di ‘Daredevil: Born Again’, Charlie Cox: Itu Sulit

Menggunakan kamera miliknya, Basel mendokumentasikan penggusuran, penangkapan serta perlawanan masyarakat palestina, khususnya di kotanya Masafer Yatta, West Bank.

Film ini menyoroti bagaimana Basel Adra dan komunitasnya terus berjuang melawan pemindahan paksa oleh Israel. Dia merekam setiap momen saat rumah-rumah dihancurkan oleh buldoser dan penduduk dipaksa pergi tanpa perlindungan hukum.

Dalma perjalanannya, Basel bertemu dengan Yuval yang menentang kebijakan pemerintahan Israel terhadap Palestina.

Persahabatan Basel dan Yuval menghadapi rintangan besar karena mereka berasal dari latar belakang yang berbeda. Basel hidup dalam tekanan militer, sementara Yuval memiliki kebebasan yang luas.

‘No Other Land’ diproduksi dari tahun 2019-2023. Film ini tayang perdana di Festival Film Berlin 2024 dan mendapatkan penghargaan dokumenter Berlinale.

| Baca juga: Film ‘Anora’ Dominasi Oscar 2025, Raih 5 Piala Penghargaan

Meski mendapat kecaman di Israel, film dokumenter ini laku keras di luar negeri. Film ini telah tayang di bioskop Inggris pada November 2024. Sementara di Prancis juga rilis pada 13 November 2024.

Di Italia, ‘No Other Land’ rilis sejak 16 Januari dan menghasilkan USD 210 ribu atau Rp3,4 miliar. Setelah kemenangan di Oscar 2025, film ini akan dirilis ulang pada 6 Maret.

Film dokumenter ini mulai dirilis terbatas di bioskop Spanyol pada 8 November. Menyusul kemenangan Oscar banyak permintaan pemutaran bioskop tambahan yang datang dari Australia dan Selandia Baru, Benelux dan Swiss, serta wilayah-wilayah lainnya.

Tidak hanya luar negeri, film dokumenter ‘No Other Land’ juga akan tayang di bioskop Indonesia mulai 7 Maret 2025. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |