Blake Lively Merasa Terhina, Kasusnya Disinggung Lewat Sampul Majalah

2 weeks ago 20
 Getty Images)Blake Lively kritik sampul majalah yang sindir kasusnya (Foto: Getty Images)

Blake Lively tersinggung dengan sampul majalah The Hollywood Reporter yang menampilkan dirinya dengan Justin Baldoni di tengah kasus hukum.

Sampul majalah itu diunggah pada Sabtu (22/2). Memperlihatkan Blake yang sedang mengarahkan ketapel dengan ponsel ke arah Baldoni.

Sementara aktor sekaligus sutradara tersebut seakan menghindari serangan Blake sambil membawa buku ‘It Ends With Us’ yang menjadi cerita film tersebut.

Dalam gambar tersebut juga diperlihatkan Hollywood Hills yang menunjukkan pertarungan hukum keduanya menjadi perbincangan di dunia hiburan hollywood.

| Baca juga: Dapat Pesan Ancaman, Blake Lively Minta Perlindungan ke Hakim

Juru bicara Blake kemudian mengomentari sampul majalah itu dan menyebut bahwa gambar tersebut sangat menghina kliennya.

 Instagram/hollywoodreporter)Sampul majalah singgung kasus Blake vs Baldoni (Foto: Instagram/hollywoodreporter)

“Frame dalam gambar ini sangat menghina karena memainkan setiap kiasan seksis tentang wanita yang berani mengajukan keluhan di tempat kerja,” ujarnya kepada Daily Mail, Minggu (23/2).

“Sampul itu seakan menjadikan wanita sebagai penyerang dan menunjukkan bahwa mereka pantas mendapatkan pembalasan yang setimpal,” lanjut juru bicara Blake.

Gambar itu juga dinilai sangat menyinggung karena menggambarkan pelecehan seksual yang diterima oleh wanita di tempat kerja sebagai kesalahpahaman budaya.

Dilansir dari The Independent, ilustrasi publikasi tersebut dimaksudkan untuk menampilkan kisah Alkitab tentang Daud dan Goliat di mana seorang anak laki-laki mampu mengalahkan raksasa hanya dengan ketapel.

Perumpamaan itu juga menunjukkan bahwa Blake memiliki niat untuk menjatuhkan karier Baldoni di industri hollywood.

| Baca juga: Dulu Digandrungi Wanita, Robert Pattinson Kaget Punya Fans Pria

Rumor perseteruan antara Baldoni dan Blake di lokasi syuting ‘It Ends with Us’ mulai beredar di internet sejak tahun lalu. Lawan main yang seharusnya mempromosikan film bersama justru tampak saling menghindari selama pemutaran perdana film tersebut.

Kebenaran rumor itu terjawab setelah Blake mengajukan gugatan resmi kepada Baldoni pada 31 Desember atas tuduhan pelecehan seksual di tempat syuting.

Aktris ‘Gossip Girl’ mengajukan Protective Order (PO) yang lebih kuat kepada hakim Lewis J. Liman setelah mendapatkan pesan yang berisi ancaman dan kekerasan.

Sementara itu, Baldoni dengan segala upaya membantah tuduhan pelecehan seksual itu lewat berbagai langkah. Dari merilis rekaman video adegan hingga situs web yang berisi gugatan dan bukti-bukti untuk menyudutkan Blake.

Baldoni yang merupakan sutradara ‘It Ends With Us’ juga telah mengajukan gugatan balik kepada Blake sneilai USD 400 juta atau skeitar Rp6,5 triliun pada 16 Januari 2025. (*)

Read Entire Article
Kerja Bersama | | | |