Jamie Foxx memberikan jawaban tegas terhadap rumor yang mengatakan Sean Diddy Combs pernah mencoba untuk membunuhnya dengan cara diracun.
Dalam forum diskusi yang diadakan oleh Hollywood Reporter pada Kamis (22/5), dia membantah rumor tersebut.
“Aku diam-diam menggunakan ponselku di rumah sakit karena aku tidak tahu apa yang dikatakan dunia luar, dan aku tidak bisa menerima kenyataan bahwa aku terkena stroke,” katanya.
“Katanya Puffy (nama panggilan Diddy) berusaha untuk membunuhku. Tidak, dia tidak pernah mencoba membunuhku,” lanjutnya.
| Baca Juga : Gegara Wanita, Sean Diddy Combs Acak-acak Rumah Kid Cudi
Pada 2023 lalu, Jamie Foxx dilarikan ke rumah sakit karena pendarahan otak yang menyebabkan stroke. Dia bahkan sempat koma selama tiga minggu.
Entah bagaimana, rumor mulai beredar. Menyebut Sean Diddy Combs sebagai dalang di baliknya. Dia berusaha membunuh aktor sekaligus pelawak itu dengan cara diracun.
Tuduhan tersebut semakin diyakini kebenarannya setelah sutradara Arthur Alston memberikan pernyataan jika dia mendengar sendiri Jamie menuduh Diddy sebagai pelakunya.
“Jamie Foxx menyatakan dalam acara spesial itu (What Had Really Happened Was) kalau Diddy bertanggung jawab atas apa yang terjadi padanya, dan dialah yang memanggil FBI untuk menangkapnya,” ujarnya.
| Baca Juga : Sean Diddy Combs Peras Ibu Mantan Pacar, Ancam Pakai Video Vulgar
Sean Diddy Combs ditangkap pada September 2024 atas kasus kekerasan seksual. Dia didakwa melakukan pemerasan, perdagangan manusia untuk tujuan seksual, dan memfasilitasi prostitusi.
Rumor terkait upaya pembunuhan itu tampaknya memang hanya rumor belaka. Dalam acara ‘What Had Really Happened Was’ yang tayang di Netflix pada 2024, Jamie Foxx juga sempat menyinggungnya.
“Puffy mencoba membunuhku. Aku tahu yang kalian pikirkan, pasti Diddy, kan?,” ucapnya.
Jamie mengakui bahwa dia memang sering menghadiri pesta Diddy, namun selalu pulang lebih awal karena ada sesuatu yang tidak beres. Diduga itu saat pesta liar Freak Off dimulai.
| Baca Juga : Sean Diddy Combs Sering Bawa Pistol Hingga Gedor Rumah Pacar Pakai Palu
“Tidak, aku meninggalkan pesta itu lebih awal pukul 9 karena merasa ada yang tidak beres,” ujarnya.
Sementara itu, Jamie Foxx dan Sean Diddy Combs mulai mengenal satu sama lain sejak awal 2000-an.
Dia juga sering menghadiri pesta-pesta yang digelar oleh rapper yang kini harus mempertanggung jawabkan semua aktivitas liar di acaranya itu. (*)